Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

5 Warga Terjaring Ops Gabungan Yustisi Ketat Polsek Kubutambahan

Kamis, 03 Desember 2020 | Desember 03, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-12-03T09:28:48Z


Buleleng,Intelmediabali.id

Satgas Ops Aman Nusa II - tahun 2020 Perpanjangan Tahap VI Satgas II Polsek Kubutambahan bersama tim Yustisi kecamatan Kubutambhn melaksanakan kegiatan Yustisi penerapan disiplin dan penegakan hukum Pergub Bali no : 46/2020 dan Perbup Buleleng no : 41/2020 di Wilayah Polsek Kubutambahan.

pada hari kamis tanggal 3 Desember 2020, pukul 09.30 wita
lokasi yustisi penerapan disiplin dilaksanakan di simpang tiga Desa Tambakan ,Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng,

Terpantau Oleh Media Personil yang di terjunkan dalam kegiatan yustisi penerapan disiplin tersebut 16 orang (enam belas) dipimpin Waka Polsek Kubutambahan IPTU Ketut Budayana dengan rincian 8 orang anggota Polri dari Polsek Kubutambahan Sat Pol PP Kecamatan Kubutambahan 8 personil
Tujuan dati Kegiatan Ini adalah dalam rangka penegakan hukum dan pendisiplinan masyarakat dan melakukan teguran terhadap warga yang dijumpai tidak memakai masker guna mencegah penularan Covid 19 dan mendapatkan hasil

Waka Polsek Kubutambahan IPTU Ketut Budayana Menerangkan

"5 (lima) orang warga terjaring tidak mengunakan masker dengan rincian, 1 orang ditindak dengan denda ( tilang ), 2 orang ditindak dengan surat teguran karena memakai masker tidak dengan benar, 2 orang ditindak dengan sangsi sosial karena dibawah umur, lajut disarankan untuk selalu mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dengan tetap menerapkan 3M ( Menggunakan masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak )"


Saat di konfirmasi di tempat terpisah Kapolsek Kubutambahan AKP Ketut Wisnaya menyampaikan " kami tim yustisi Kecamatan Kubutambahan akan terus melakukan kegiatan yustisi penerapan disiplin prokes Covid - 19 di wilayah Kubutambahan untuk memberikan efek jera kepada warga yang tidak mematuhi prokes Covid - 19 terutama tidak menggunakan masker di masa pandemi Covid - 19 dan saya mengajak kepada seluruh warga masyarakat untuk selalu gunakan masker apabila melakukan aktifitas di luar rumah", tegas Kapolsek.


Kegiatan Terpantau berakhir pukul 10.30 wita berlangsung aman dan lancar.( Imam)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update