Klungkung,Intelmediabali.id-Dengan menggunakan Mobil Masker Keliling Operasi Zebra Agung- 2021 yang dilaksanakan Polres Klungkung, diwarnai dengan pembagian masker kepada pengendara, khususnya mereka yang tidak menggunakan masker, dan maskernya sudah terlihat kotor bertempat di Jalan Raya Goa lawah, Selasa (16/11/2021).
Selain itu Personel Sat Lantas Polres Klungkung juga mensosialisasikan pentingnya dalam berkendara tetap menggunakan helm SNI serta Tertib dalam berlalu lintas dan juga memakai masker saat diluar rumah. Serta menyampaikan agar warga tetap mematuhi protokol kesehatan secara ketat.
Kasat Lantas Polres Klungkung Akp Wahyu Joko Nugroho, S.I.K., melalui Kanit Kamsel Satlantas Ipda I Made Wirka mengatakan Operasi ini bertujuan untuk mewujudkan Kamseltibcar Lantas serta pencegahan penyebaran Covid-19 dengan meningkatkan disiplin masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan.
Kasat Lantas Polres Klungkung Akp Wahyu Joko Nugroho, S.I.K., menyampaikan bagi pengguna jalan Sudah Sebagian besar menerapkan protokol kesehatan saat berkendara yaitu menggunakan masker. Meski masih ada beberapa pengendara yang didapati tidak menggunakan masker atau maskernya sudah tidak layak pakai atau kotor.
“Pengendara yang tidak pakai masker kita berikan sosialisasi dan himbauan, selanjutnya kita bagikan masker kepada mereka,” ujarnya.
“kami harapkan dalam operasi ini tercipta masyarakat yang disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan,” tuturnya.(IMM)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar