Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Pintu Masuk Pulau Bali Dijaga Ketat , Antisipasi PMK

Kamis, 07 Juli 2022 | Juli 07, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-07-07T09:38:59Z



Jembrana, Intelmediabali.id-

Bertempat di pintu masuk Bali telah dilaksanakan pemantauan sprying desinfektan terhadap setiap kendaraan yang masuk Bali oleh Ketua Kordalops Satgas PMK BNPB Pusat Jakarta Brigjen TNI Lukmansyah, Rabu (6/7) pukul 16.50 Wita.

Kunjungannya ke Gilimanuk dalam rangka memantau pencegahan/penanggulangan yang dilakukan oleh Kab. Jembrana terhadap wabah PMK, termasuk sprying desinfektan terhadap setiap kendaraan yang masuk Bali. Brigjen TNI Lukmansyah dalam kunjungannya tersebut diterima langsung oleh Kapolres Jembrana AKBP Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K, M.I.K.

Turut hadir dalam rombongan BNPB Pusat tersebut diantaranya Dandim 1617/Jembrana diwakili Kasdim 1617/Jembrana, Kabag Ops Polres Jembrana, Kasat Intelkam, Perwakilan Direktorat Kesehatan Hewan Kementrian Pertanian RI (Arief Luqmanulhakim), Sekda Kab. Jembrana, Kadis Pertanian dan Pangan Pemkab Jembrana, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk, dan Kepala Karantina Pertanian Gilimanuk.

Ketua Kordalops Satgas PMK BNPB Pusat ini mengatakan bahwa kami bersama rombongan mendatangi langsung Kab. Jembrana di Gilimanuk ini dengan maksud dan tujuan yaitu untuk melihat secara langsung kesiapan Pelabuhan Gilimanuk dalam antisipasi hewan ternak keluar/masuk Bali serta proses desinfektan yang dilakukan terhadap penumpang dan kendaraan yang masuk Bali untuk mencegah PMK.

Usai kegiatan pemantauan oleh Ketua BNPB pusat, Kapolres Jembrana AKBP Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K, M.I.K. mengkonfirmasi bahwa pada hari Rabu tanggal 6 Juli 2022 di sore hari kita dikunjungi oleh Ketua Kordalops Satgas PMK BNPB Pusat Jakarta yaitu Brigjen TNI Lukmansyah di Pelabuhan Gilimanuk dalam rangka memantau secara langsung kesiapan kita dan langkah-langkah apa yang dilakukan oleh kita di Jembrana guna mencegah penularan wabah PMK.

"Salah satu upaya pencegahan yang sudah kita laksanakan yaitu seperti sprying desinfektan di beberapa tempat-tempat peternakan hewan dan di pintu masuk Bali terhadap setiap kendaraan yang masuk Bali. Disamping itu kita sudah mulai melaksanakan vaksinasi terhadap hewan, dan menerjunkan para Bhabinkamtibmas untuk melakukan sosialisasi dan edukasi kepada warga khsusnya kepada pemilik ternak," jelas Kapolres saat ditemui mitra Humas.

(Hms Jbr)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update