Klungkung, Intelmediabali.id-
Wakapolres Klungkung Kompol Dewa Darma Aryawan,S.T.,M.M., didampingi Kabag Ren Polres Klungkung memimpin kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) penyerapan anggaran Bulan Januari s/d Agustus Tahun 2022 Polres Klungkung yang dilaksanakan diruang Aula Nusa Penida yang dihadiri oleh Kaur Mintu dan Kasium Jajaran Polres Klungkung , Kamis (25/08/22).
Adapun maksud dan tujuan Monev realisasi anggaran ini adalah untuk memberikan informasi secara terbuka tentang realisasi anggaran yang di serap sampai dengan Bulan Agustus tahun 2022
Monitoring dan evaluasi penyerapan anggaran berguna untuk memastikan bahwa pelaksanaan suatu program/kegiatan tetap berjalan sesuai dengan rencana kerja yang telah ditetapkan dan manfaat dari adanya monitoring dan evaluasi adalah untuk mengetahui perkembangan realisasi pencapaian target anggaran dan kinerja.Ucap Kompol I Made Sudartawan,S.H.,
Serta menilai apakah program/kegiatan tersebut berjalan dengan efektif, efisien, transparan dan akuntabel” tegas Kabag Ren
Wakapolres Klungkung Kompol Dewa Darma Aryawan,S.T.,M.M., dalam arahannya menyebutkan, pentingnya giat anev dilakukan guna monitoring Laporan Realisasi Anggaran (LRA) masing- masing pengguna anggaran.
Terkait dengan penyerapan anggaran. Agar segera berkoodinasi dengan Bag Ren bilamana ada kendala maupun terkait revisi anggaran.
“Terimakasih atas kegiatan analisis dan evaluasi (Anev) yang dilakukan rutin oleh Bag Ren untuk mengecek LRA dan memberikan teknis dan juknis dalam penyerapan anggaran T.A 2022” pungkas Kompol Dewa Darma Aryawan,S.T.,M.M.,(Humas/jc81)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar