Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Kapolres Jembrana Terima Kunjungan Kerja Kapolda Bali Dalam Pengecekan dan Pemantauan Arus Mudik

Kamis, 20 April 2023 | April 20, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-04-19T23:39:38Z



Jembrana - Bertempat di Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana telah berlangsung Kunjungan Kerja Kapolda Bali Irjen. Pol. Drs. Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.Si. dalam rangka pengecekan dan pemantauan pengamanan Lebaran 2023 Polres Jembrana, Rabu (19/4/2023) pukul 09.40 Wita


Turut serta dalam rombongan Kapolda Bali diantaranya Karo Ops Polda Bali, Dir Intelkam Polda Bali, Dir Samapta, Dir Lantas, Dir Polairud, Dansat Brimob Polda Bali, Kabid Propam, Kabid Humas, Kabid TIK, Korspripim Polda Bali beserta 9 anggota lainnya.

Kedatangan Kapolda Bali dan rombongan diterima langsung oleh Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.Kl, M.I.K. yang didampingi oleh Waka Polres Jembrana, Manager ASDP Ketapang, Manager Usaha ASDP Gilimanuk, Kabag Ops Polres Jembrana, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk, Kasat Intelkam Polres Jembrana, Kasat Lantas Polres Jembrana, Wadanyon C Pelopor, Kasi Propam Polres Jembrana, Kepala BPTD Pel. Gilimanuk, KKP Gilimanuk, dan para PJO Operasi Ketupat Agung 2023.

Setibanya Kapolda Bali beserta rombongan di Terminal Cargo Gilimanuk langsung meninjau fasilitas Posyan Terminal Cargo Gilimanuk, kemudian menyerahkan bingkisan Lebaran kepada 3 orang perwakilan anggota yang melaksanakan Operasi Ketupat Agung 2023.

Kemudian Kapolda Bali tiba di Pos Terpadu Pelabuhan Gilimanuk guna melaksanakan kegiatan pemantauan dan peninjauan kesiapan jalur Mudik Lebaran Tahun 2023 secara virtual melalui media zoom cloud meetings di Posko Terpadu Pelabuhan Gilimanuk.


Kegiatan pemantauan secara virtual tersebut dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan diikuti oleh Pejabat di Provinsi Bali diantaranya Gubernur Bali, Kapolda Bali, Aslog Kapolri, Danrem 163 WSA, Dir TSDP Hubdar, Karo Kerma KL Soops Mabes Polri, Kadis Kesehatan Prop. Bali, Kadis Perhubungan Prov. Bali, Karo Ops Polda Bali, Dir Lantas, Dir Polair, Dir Samapta, Dir Intelkam, Dansat Brimobda Bali, dan para pejabat lainnya.

Kegiatan diawali dengan Paparan Karo Ops Polda Jatim Kombespol Puji Santosa, S.H. memaparkan situasi dan kondisi pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2023, dilanjutkan dengan paparan Karo Ops Polda Bali Kombespol Nuryanto, S.I.K., M.Si. memaparkan kesiapan pengamanan pelaksanaan arus Mudik Lebaran dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Agung 2023 di wilayah hukum Polda Bali.

Kemudian sekira pukul 11.43 Wita, Kapolda Bali beserta rombongan pendamping melaksanakan pemantauan dan wawancara dengan beberapa pemudik di area parkir Pelabuhan Gilimanuk.

Selanjutnya Kapolda Bali melaksanakan press release dengan awak media, yang pada intinya menyampaikan hasil pemantauan arus mudik di Indonesia secara virtual yang dipimpin Kapolri, disertai juga press release oleh Dit. TSDP, Gubenur Bali, dan Danrem 163/WS tentang kesiapan dan pengamanan Mudik Lebaran 2023 di wilayah Bali.

Kemudian sekira pukul 12.10 s.d 12.20 wita, Kapolda Bali beserta rombongan pendamping melaksanakan pengecekan Posko BRIMOB Posko BASARNAS, Posko POLAIR dan Posko TNI-AL serta menyerahkan bantuan berupa bingkisan konsumsi dan selanjutnya melaksanakan sesi photo bersama.

(Hms Jbr)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update